Maaf, kami tidak bisa menemukan {{term}}. Harap coba lagi
Shareholder Information
Tanggal Judul dokumen PDF
Regus Audit Committee Guidelines Print
Regus Nomination Committee Guidelines Print
Regus Remuneration Committee Guidelines Print
Remuneration Statement
Tanggal Judul dokumen PDF
03/11/2015 Remuneration Statement Print

Apa yang dimaksud dengan Panitera?

Kepemilikan saham Anda di Regus dicatat pada daftar pemegang saham. Ini adalah daftar nama dan alamat dari semua pemegang saham Regus dan jumlah saham yang dimiliki mereka masing-masing. Daftar ini dikelola atas nama perusahaan oleh Capita Registrars ('Panitera'). Panitera Regus memperbarui daftar ini saat keadaan atau kepemilikan saham Anda berubah, dan juga mengirim cek dividen serta sertifikat saham untuk Anda.

Menurut hukum, daftar ini adalah dokumen publik yang harus disediakan oleh Panitera untuk diperiksa jika diminta. Permintaan harus berisikan nama dan alamat orang yang meminta akses, pernyataan tentang penggunaan informasi tersebut, apakah akan dibagikan kepada orang lain, dan jika demikian, kepada siapa dan untuk tujuan apa. Regus tidak akan memberikan perincian pemegang saham perorangan kepada pihak ketiga mana pun, di luar kewajiban hukum kami untuk melakukannya.

Apa yang harus saya lakukan dengan sertifikat saham saya?

Sertifikat saham adalah bukti kepemilikan Anda dan harus disimpan di tempat yang aman. Anda akan membutuhkannya jika ingin menjual semua atau sebagian saham Anda di masa depan. Kami menyarankan Anda untuk menyimpan secara terpisah catatan nomor sertifikat dan jumlah saham yang tercantum di setiap sertifikat, agar dapat digunakan jika hilang atau rusak. Sertifikat saham diberikan ke pemegang saham atas risiko mereka sendiri.

Apa yang harus saya lakukan jika saya pindah rumah?

Jika Anda pindah rumah, Anda harus memberitahu Panitera kami alamat Anda yang baru. Jika Anda terdaftar di situs web Capita Share (www.capitashareportal.com), Anda dapat memberitahu mereka alamat baru Anda dengan melakukan login ke Portofolio Anda. Anda akan memerlukan:

  • nama lengkap pemegang saham dan alamat tercatat saat ini
  • Nomor Investor pemegang saham

Anda dapat menemukan informasi ini pada sertifikat saham, voucher dividen terbaru, atau salah satu korespondensi kami.

Selain itu, Anda dapat mengisi formulir perubahan alamat yang dapat ditemukan di situs web, www.capitaregistrars.com (Harap dicatat: tautan ini akan membuka halaman di jendela browser yang baru.) di bagian 'Shareholders and Employees', kemudian 'Leaflets and Forms'. Setelah Anda mengisi dan menandatangani formulir, harap kembalikan formulir ke Capita melalui pos dengan alamat: Capita Registrars, The Registry, 34 Beckenham Road, Beckenham, Kent BR3 4TU.

Apa yang harus saya lakukan jika saya mengganti nama?

Jika Anda mengganti nama, silakan kirim surat kepada panitera kami dengan perincian nama baru dan nama sebelumnya. Anda harus melampirkan salinan resmi akta nikah atau akta perubahan nama bersama dengan sertifikat saham dan setiap cek dividen yang belum dibayar yang menggunakan nama lama Anda. Panitera kemudian akan menerbitkan kembali. Jika Anda juga mengganti alamat, lihat 'Apa yang harus saya lakukan jika saya pindah rumah?'.

Bagaimana saya melaporkan kematian pemegang saham terdaftar?

Jika Anda mengelola harta kepemilikan, Anda mungkin perlu mentransfer saham ke nama-nama ahli waris atau menjual kepemilikannya.

Langkah pertama adalah mengirim surat kepada panitera kami di:

Capita Registrars, The Registry, 34 Beckenham Road, Beckenham, Kent BR3 4TU

Mereka kemudian akan menempatkan penanda sementara pada daftar untuk memastikan bahwa sedapat mungkin mereka tidak mengeluarkan pembayaran dividen selanjutnya atas nama pemegang saham. Mereka juga akan mengirim formulir yang harus Anda isi. Harap hubungi panitera kami secara tertulis atau melalui telepon sehingga mereka dapat memandu Anda melewati proses tersebut.

Saya kehilangan cek dividen saya - bagaimana saya bisa mendapatkan penggantinya?

Jika cek dividen Anda hilang sebelum Anda mencairkannya ke rekening bank Anda, silakan hubungi panitera kami secara tertulis. Capita kemudian akan dapat menerbitkan kembali cek pengganti untuk Anda. Perhatikan bahwa mungkin ada biaya administratif yang akan dikenakan.

Cek dividen saya kedaluwarsa.

Jika Anda mengirim cek yang tanggalnya sudah lewat kepada panitera kami, mereka akan menerbitkannya kembali. Anda mungkin harus membayar biaya administrasi.

Apakah dividen saya bisa ditransfer ke rekening bank saya?

Hal ini dapat dilakukan menggunakan rekening di sebagian besar bank atau building society di Inggris. Terkadang hal ini disebut sebagai 'instruksi pembayaran' atau 'surat kuasa dividen'. Pemberian kuasa dividen mudah dilakukan. Dividen akan masuk ke rekening Anda pada tanggal pembayaran dan informasi pajak tentang dividen tersebut akan dikirimkan ke alamat Anda yang terdaftar.

Jika Anda terdaftar di situs web Capita Share, Anda dapat memberikan perintah secara online.

Jika Anda memilih untuk mengirim perintah tertulis, atau kepemilikan Anda adalah kepemilikan bersama atau kepemilikan perusahaan, cetak saja perintah dividen dari tautan "formulir", lengkapi, dan kirimkan melalui pos kepada panitera kami.

Mereka akan melakukan yang terbaik untuk mendaftarkan permintaan pemberian kuasa Anda untuk pembagian dividen berikutnya. Namun, hak dividen biasanya dihitung satu atau dua bulan sebelum tanggal dividen sebenarnya dibayarkan. Jika permintaan Anda diterima setelah waktu ini, Anda akan menerima dividen melalui metode pembayaran Anda saat ini, namun mereka akan memastikan bahwa perintah Anda telah tercatat untuk pembayaran berikutnya.

Pemegang saham yang berdomisili di luar Inggris harus mengunjungi www.capitashareportal.com di bagian "shareholders and employees", International Payments untuk mengunduh formulir surat perintah yang sesuai dengan negara tempat Anda tinggal.

Apakah saya bisa mengambil dividen sebagai saham, bukan uang tunai?

Saat ini tidak ada pilihan untuk ini.

Apa yang dimaksud dengan istilah 'ex dividend' dan 'tanggal pencatatan'?

Sebelum mengumumkan setiap dividen dan setelah berkonsultasi dengan Bursa Efek London, kami menetapkan tanggal untuk menjual saham tanpa hak dividen apa pun. Hal ini dikenal sebagai 'ex-dividend'. Sebelum tanggal tersebut, saham disebut sebagai 'cum dividend'.

Jika Anda membeli saham sebelum tanggal ex-dividend, Anda berhak menerima dividen yang baru diumumkan. Jika Anda membeli pada atau setelah tanggal tersebut, dalam periode ex-dividend, maka dividen tersebut akan dibayarkan kepada pemilik sebelumnya.

Dividen akan dibayarkan kepada pemegang saham berdasarkan jumlah saham yang dimiliki pada saat tenggat ('tanggal pencatatan'). Tanggal pencatatan saat ini adalah dua hari setelah tanggal ex-dividend. Jika Anda menerima dividen setelah baru-baru ini menjual saham dan tidak yakin apakah Anda berhak memperolehnya, hubungi agen yang akan mewakili Anda dalam penjualan. Tergantung pada ketentuan penjualan, dividen mungkin adalah hak pemilik baru.

Bagaimana saya mentransfer saham saya ke teman atau relasi?

Jika Anda ingin memberikan atau menjual saham Anda ke seseorang yang Anda kenal, Anda dapat mentransfer kepemilikan Anda menggunakan 'formulir transfer saham'. Formulir ini dapat diunduh dari situs web Panitera kami www.capitashareportal.com (Mohon dicatat: tautan ini akan terbuka di jendela browser yang baru.) di bagian ‘Leaflets and Forms’. Setelah Anda melengkapi dan menandatangani formulir, silakan kirim ke Capita Registrars melalui pos.

Sertifikat saham saya hilang/dicuri - bagaimana saya bisa mendapatkan penggantinya?

Jika Anda kehilangan sertifikat saham, Anda harus memberi tahu panitera kami sesegera mungkin. Hal ini dapat dilakukan melalui telepon atau tulisan. Capita kemudian akan memandu Anda melalui proses untuk memperoleh salinan sertifikat. Tergantung pada nilai saham yang ditunjukkan pada sertifikat saham, mungkin ada biaya yang harus dibayar.

Jika sertifikat saham Anda dicuri, Anda harus menghubungi polisi dan mendapatkan nomor referensi pidana. Setelah mendapatkannya, silakan kirim surat ke Capita dengan memberitahukan terjadinya pencurian dan cantumkan nomor referensi. Capita kemudian akan memandu Anda melewati prosedur.